Inti Teori Maslow adalah kebutuhan tersusun dalam suatu hierarki, kebutuhan di tingkat yang paling rendah adalah kebutuhan fisiologis, dan kebutuhan di tingkat yang paling tinggi adalah kebutuhan aktualisasi diri, kebutuhan tersebut didefinisikan sebagai berikut :
1. Psychological Needs (fisiologis)
Kebutuhan yang diperlukan untuk mempertahankan kelangsungan hidup seseorang, seperti makan, minum, udara, perumahan dan lain-lainnya. Keinginan untuk memenuhi kebutuhan fisik ini merangsang seseorang berperilaku dan bekerja giat.
2. Safety and Security needs (keamanan dan keselamatan)
Merupakan kebutuhan akan keamanan dari ancaman, yakni merasa aman dari ancaman kecelakaan dan keselamatan dalam melakukan pekerjaan
3. Affiliation or Acceptance Needs (kebersamaan, sosial dan cinta)
Kebutuhan sosial, teman, dicintai dan mencintai serta diterima dalam pergaulan kelompok dan lingkungannya, karena manusia adalah makhluk sosial, sehingga selalu menginginkan kebutuhan-kebutuhan sosial.
4. Esteem or Status or Egoistic Needs (harga diri)
Kebutuhan akan penghargaan diri, pengakuan serta penghargaan dari kelompok maupun masyarakat lingkungannya. Kebanggaan dan status dimanifestasikan oleh banyak hal yang digunakan sebagai simbol status.
5. Self Actuallization (aktualisasi diri)
Kebutuhan aktualisasi diri dengan menggunakan kecakapan, kemampuan, ketrampilan, dan potensi optimal untuk mencapai prestasi kerja yang sangat memuaskan atau luar biasa yang sulit dicapai orang lain. Kebutuhan aktualisasi diri berbeda dengan kebutuhan lain dalam dua hal, yaitu :
a. Kebutuhan aktualisasi diri tidak dapat dipenuhi dari luar. Pemenuhannya hanya berdasarkan keinginan atas usaha individu itu sendiri.
b. Aktualisasi diri berhubungan dengan pertumbuhan seorang individu. Kebutuhan ini berlangsung terus-menerus terutama sejalan dengan meningkatkan jenjang karier seorang individu.
ABOUT ME
iwan_bhs
Selamat pagi...
Terima kasih telah mengunjungi blog ini...
Blog ini awalnya saya buat adalah semata-mata untuk membantu para mahasiswa S2 dan praktisi yang membutuhkan teori dan artikel yang dapat membantu tugas serta kegiatan sehari-hari dalam bidang pemasaran dan keuangan, khususnya rumah sakit.
Isi blog ini selain dari tesis saya, juga diambil dari beberapa referensi yang tercantum di artikel tersebut.
Saat ini, saya mencoba menulis apa yang saya tulis.... sehingga pokoknya belajar menulis.
Semoga blog ini bermanfaat, kalau memang ada yang kurang pas.... mohon di pas-kan, kalau ada yang salah.... mohon dibetulkan.
Blog ini awalnya saya buat adalah semata-mata untuk membantu para mahasiswa S2 dan praktisi yang membutuhkan teori dan artikel yang dapat membantu tugas serta kegiatan sehari-hari dalam bidang pemasaran dan keuangan, khususnya rumah sakit.
Isi blog ini selain dari tesis saya, juga diambil dari beberapa referensi yang tercantum di artikel tersebut.
Saat ini, saya mencoba menulis apa yang saya tulis.... sehingga pokoknya belajar menulis.
Semoga blog ini bermanfaat, kalau memang ada yang kurang pas.... mohon di pas-kan, kalau ada yang salah.... mohon dibetulkan.
Selamat pagi... dan selalu senyum untuk semangat di setiap pagi
Total Pageviews
Powered by Blogger.
0 comments